Pj. Bupati Bondowoso Sematkan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya Kepada 104 PNS di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bondowoso

Sebanyak 104 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bondowoso menerima Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya dari Presiden Republik Indonesia. Penyematan dan Penyerahan Piagam Satyalancana Karya Satya diberikan secara langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Bondowoso, Muhamad Hadi Wawan Guntoro, S.STP., M.Si., CIPA dan Plh. Sekretaris Daerah Kabupaten Bondowoso, Haeriah Yuliati, S.Sos., M.M. dengan didampingi oleh Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Bondowoso, Mahfud Junaedi, S.Sos. M.M., pada Jum'at 22 November 2024 di Pendopo Raden Bagus Asra Kabupaten Bondowoso.


Penghargaan Satyalancana Karya Satya diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi PNS yang telah mengabdi selama X, XX dan XXX tahun lebih secara terus menerus dengan menunjukkan kecakapan, kedisiplinan, kesetiaan dan pengabdian kepada Pancasila, UUD 1945 dan Bangsa Indonesia sehingga dapat dijadikan teladan bagi setiap pegawai lainnya. Penerima penghargaan kali ini untuk kategori 10 tahun sebanyak 79 orang PNS, 20 tahun 18 orang PNS dan 30 tahun 7 orang PNS.


Dalam sambutannya, Pj. Bupati Bondowoso mengucapkan selamat kepada para penerima penghargaan dan menekankan pentingnya menjaga dedikasi serta integritas dalam menjalankan tugas. "Satyalancana Karya Satya ini adalah penghargaan yang diberikan oleh Bapak Presiden, ini adalah bukti bahwa kerja keras dan pengabdian tidak akan pernah sia-sia dan semoga penghargaan ini menjadi motivasi agar semakin baik kedepannya" pesan Pj. Bupati Bondowoso. Ia juga berharap agar penghargaan ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh PNS di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bondowoso untuk terus meningkatkan kinerja demi kemajuan Kabupaten Bondowoso.

Share Berita Ini