Untuk keduakalinya dalam dua tahun terakhir, rombongan dari Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Situbondo sambangi BKPSDM Bondowoso (17/03). Rombongan dipimpin langsung oleh ketua Komisi I bersama seluruh jajaran anggota diterima langsung oleh Sekretaris BKPSDM Priono Hadi Siswanto, SH.
Sesuai dengan surat yang ditandatangani oleh ketua DPRD Situbondo, Edy Wahyudi, SE, Komisi I ingin melakukan sharing tentang persoalan rekrutmen ASN – PPPK di Pemerintah Kabupaten Bondowoso.
Pertemuan berlangsung di aula Antapura Nayaka Wibawa BKPSDM selama kurang lebih dua jam. Dalam sambutan pembuka Sekretaris BKPSDM sekilas menyampaikan profil BKPSDM dan beberapa poin penting seputar rekrutmen PPPK sepanjang tahun 2021 sampai 2023.
Sementara ketua Komisi I DPRD Situbondo menceritakan detil proses rekrutmen PPPK di Kabupaten Situbondo lengkap dengan persoalan yang menyertainya.
“Saya ucapkan terimakasih atas sambutan yang luar biasa dari jajaran BKPSDM Bondowoso, dan sebagai tetangga dekat mudah-mudahan kita bisa saling memberikan informasi tentang PPPK beserta seluruh persoalan yang melingkupinya,” papar Ketua Komisi I.
Pertemuan berlangsung guyup dan diisi dengan diskusi serta tanya jawab membahas detil persoalan PPPK di masing-masing kabupaten. Beberapa keterangan penting soal PPPK di Bondowoso dijelaskan secara langsung oleh Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi ASN – Jamal Tarik.
Beberpa pejabat BKPSDM juga tampak hadir dalam pertemuan antara lain kepala bidang Pengembangan SDM (M. Munir), Bidang Peniaian Kinerja dan Penghargaan (Indra W) serta Kepala Sub Bidang Umum.
Usai menggelar diskusi dan bertukar informasi masing-masing kemudian saling tukar cinderamata antara Sekretaris BKPSDM dan Ketua Komisi I DPRD Situbondo.(Team BKPSDM)